Ini Jilbab yang Cocok dengan Baju Warna Maroon untuk Mix and Match Anti Gagal!

Pernah ga sih pakai pakaian tapi takut malah salah warna? Buat para hijaber, hal ini jadi masalah tambahan karena harus mix and match jilbab dan pakaian. Terutama kalau bajunya warna nanggung, seperti maroon atau warna merang yang gelap tapi tidak terlalu kelam. Jadi warna jilbab yang cocok dengan baju warna maroon apa? 

Maroon yang sejatinya turunan dari warna merah memang cenderung gelap. Jadi kunci paling gampang adalah melawan dengan warna cerah. Tapi biar ga terlalu bertabrakan, coba cek rekomendasi warna berikut ini. Ingat, kamu ga harus pakai warna netral untuk tampil aman. Terkadang, berani mencoba itu bisa jadi fashion statement yang keren. 

ini jilbab yang cocok dengan baju warna maroon buat Mix and match anti gagal!


Rekomendasi Jilbab Untuk Pakaian Maroon 

baca juga: Call Me Kuchu : Film Tentang Perjuangan Kaum Minoritas di Uganda

1. Warna Netral (Abu, Putih, Hitam)

Buat yang ingin tampil aman, pastinya bisa lari ke warna netral. Kamu punya tiga pilihan, yakni hitam, abu, dan putih. Warna netral ini biasanya jadi pilihan buat kamu yang ingin tampil simpel dan elegan. Tinggal sesuaikan saja dengan gaya pakaian. Kalau ada corak di pakaian, pilih jilbab polos dan sebaliknya. Jadi penampilan kamu ga terlalu biasa saja. 


2. Soft Pink 

Jilbab yang cocok dengan baju warna maroon sebenarnya banyak, tapi paling cocok juga kalau bisa dipadukan dengan turunan merah yang lebih cerah. Contohnya di sini adalah soft pink atau dusty pink. Jangan pilih pink menyala atau gelap, karena akan bertabrakan kontras dengan pakaian. Karena itulah, pink muda yang kalem melembutkan warna maroon yang dominan. 


3. Coklat Susu 

Warna coklat bisa jadi solusi pakaian dan warna yang serba bisa, hampir seperti warna netral. Tapi dengan variasi warna yang lebih beragam, kamu bisa dapatkan gaya yang pas anti norak! Yang perlu diperhatikan adalah kontras warna antara maroon yang sudah gelap dan coklat. Biar ga terlalu mati atau tenggelam, pilih yang berwarna cerah. 

Coklat susu jadi pilihan yang bagus di sini. Selain warna ini lagi ramai dan hype, kamu bisa sandingkan dengan banyak model pakaian. Kalau mau bermain dengan sedikit tone warna coklat, coba juga warna beige. Beige ini tampak seperti warna putih kusam atau putih kotor dengan sentuhan coklat atau abu. Masih cukup dekat dengan warna coklat susu. 

ini jilbab yang cocok dengan baju warna maroon buat Mix and match anti gagal!


4. Silver

Biar lebih wah dan juga modern, tambahkan warna metalik silver untuk jilbab. jilbab yang cocok dengan baju warna maroon ini beri kombinasi kontras yang mewah, apalagi dengan warna silver yang cerah dan maroon yang gelap. Paling pas juga saat digunakan di momen formal semacam kondangan bergamis atau pakai kebaya cantik, kesannya kalem tapi mewah!


5. Ungu Gelap (plum atau wine)

Ungu dan Maroon adalah dua warna yang berani. Ungu sendiri punya kesan warna yang gelap. Saat disandingkan dengan maroon dia justru menjadi warna yang menarik perhatian, karena merah maroon akan lebih menyala. Kunci dari perpaduan warna ini adalah ungu gelap, bukan muda. Kamu bisa pilih warna ungu plum atau wine agar warna lebih terpampang. 

Bagaimana? Kamu sudah coba Jilbab yang cocok dengan baju warna maroon atau belum? Kalau soal warna, memang lebih baik cek kontras atau pilih sesuatu yang beri kesan agar warna maroon tidak mati. Jangan lupa juga pertimbangkan corak dan kualitasnya. Biar ga kecewa dengan hasil tampilan, bisa banget cek Buttonscarves untuk pilihan jilbab cantiknya.


Tidak ada komentar